[News] Lebih Lengkap, Ini Bocoran Spek Huawei Glory 4 Dengan Octa Core MediaTek


Sekali rumornya mencuat ke permukaan, berita terkait Huawei Glory 4 pun kian terus bermunculan. Dan kali ini, serangkaian gambar dan spesifikasi smartphone terbaru yang juga disebut sebagai Huawei G750 kembali beredar dan mengungkap sejumlah misteri yang sebelumnya tidak terungkap.



Sebelumnya, Huawei Glory 4 telah sering disebut-sebut bakal hadir ditenagai oleh prosesor 8-core MediaTek MT6592 dan akan memiliki layar beresolusi HD (720p).
Nah, di bocoran terbaru kini banyak hal tersaji, di antaranya Huawei Glory 4 yang tampak bakal datang dengan baterai yang bisa dilepas, support dts sound dan dual-SIM, baik untuk jaringan 3G TD-SCDMA dan WCDMA. Hal tersebut seperti diungkap sumber di situs GizChina.
Tentu tak sebatas itu, Huawei Glory 4 juga tertulis bakal memiliki layar 5.5 inchi (1280 x 720 piksel), RAM 2GB, memori internal 32GB plus slot kartu SD, kamera belakang 13MP, dan akan menjalakan Android 4.2.2 Jelly Bean.
Sayangnya, kapan tepatnya Glory 4 bakal diluncurkan sepertinya masih menjadi misteri untuk saat ini.

Gunakan Fasilitas Comment dengan Bijak, no spam no junk no caci maki.
Terima kasih atas Kontribusi anda :)
EmoticonEmoticon